Pages

Jumat, 18 Maret 2011

Wayang - Pandhawa (Bag 2)

lanjutannyaaaa :

Pandawa adalah sebutan untuk lima pangeran Hastinapura, secara harafiah berarti Putera Pandu. Pandudewanata (Pandu) adalah nama ayah mereka, sedangkan pandawa dilahirkan oleh dua orang ibu. Yudhistira, Bima dan Arjua beribukan Kunti. Nakula dan Sadewa beribukan Madrim

Pandawa adalah protagonis dalam hikayat Mahabharata. Dalam versi india, dikisahkan Pandu tidak bisa memiliki anak karena kutukan seorang resi, sehingga Pandawa adalah anak dari dewa-dewa

Antagonisnya adalah Kurawa yang tidak lain adalah sepupu mereka sendiri, anak dari Destharata yakni adik Pandu

Kisah permusuhan bermula saat pandu mewariskan tahta kepada Destharata karena Yudhistira masih kanak-kanak. Saat tahta harus diserahkan pada Yudhistira, justru direbut oleh Duryudana dan pandawa diasingkan melalui suatu jebakan licik yg menggunakan kelemahan Yudhistira, yakni gemar judi


YUDHISTIRA

Yudhistira adalah sulung dari Pandawa. Saat Pandu ingin punya anak, Kunti memohon pada Bhatara Dharma dengan ajian Adityahredaya, untuk memanggil dewa untuk memohon keturunan. Bhatara Dharma (dewa keadilan dan kebijaksanaan) memberi anak untuk Kunti tanpa persetubuhan. Konon yudhistira dilahirkan lewat ubun-ubun.

Nama lainnya :
Ajatasaru (yg tidak punya musuh)
Bharata (keturunan Maharaja Bharata)
Dharamawangsa/Dharmaputra (anak dewa dharma)
Kurumukya (pemuka bangsa Kuru)
Kurunandana (kesayanagn dinasti kuru)
Kurupati(raja dinasti kuru)
Pandawa (putera Pandu)
Partha (putera Prita,nama lain Kunti)

Dalam versi jawa nama lainnya adalah:
Puntadewa (derajat setara dewa)
Gunatalikrama (pandai bertutur bahasa)
Samiaji (menghormati orang lain seperti diri sendiri)

SENJATA

Senjatanya adalah Kalimahosaddha (kitab pusaka amarta). Dalam versi Jawa disebut Jama Kalimasaddha (oleh Sunan Kalijaga diplesetkan dari kata "Kalimat Syahadat") dan Payung Tunggulnaga

Kalimahosaddha adalah yang paling terkenal. Berasal dari kata kali-maha-usaddha berarti obat mujarab Dewi Kali

Kitab Kalimahosaddha konon berisi pengetahuan dan rahasia alam, serta bisa berubah menjadi tombak-senjata yang paling dikuasai Yudhistira


BIMA

Bima adalah anak kedua dalam Pandawa. Keturunan (titisan-versi jawa) dari Bhtatara Bayu (Dewa Angin). Oleh bhatara bayu bima diberi kekuatan luarbiasa dan hati yang lembut. Anak lain dari Bhatara Bayu adalah Hanoman dalam Hiikayat Ramayana yg lebih tua. Hanoman muncul juga dalam Mahabharata karena dikaruniai kelebihan untuk memilih waktu kematiannya, seperti Resi Bhisma

Bima ayah dari gatotkaca yang terkenal. Tegas, jujur, tidak curiga, lugas namun lembut dan penyayang. Musuh bebuyutan Duryudana dan sama-sama ahli menggunakan gada , murid Baladewa

Kata Mima berasal dari Bhima(sanskerta) yang berarti mengerikan

Nama lainnya:
Werkudara (berperut serigala)
Bhimasena (panglima perang)
Bayusutha (putra Bhatara Bayu)

Anak-anak bima adalah tiga ksatria:
Gatotkaca (penguasa langit)
Antasena (pengausa lautan)
Antareja (penguasa tanah)

SENJATA

Senjata andalannya adalah Gada dan Kuku Pancanaka

Kuku Pancanaka/pancakenaka merupakan kuku di ibujari kanan bima (perhatikan tangan kanan gambar). Tajam bagai pedang pusaka. Simbol kekuatan laki-laki. Tahu kan jamu K*ku Bima


ARJUNA

Tengahnya pandawa lima. Jago panah terhebatyang hanya bisa disaingi oleh Karna. Sangat rupawan dan playboy kelas atas. Dalam wayang orang kadang diperankan wanita

Salah satu cucunya, Parikesit kelak mewarisi tahta Hastinapura saat pandawa memutuskan meninggalkan kehidupan dunia dan mendaki Himalaya

Nama arjuna berarti bersinar terang, putih, bersih (jujur dalam wajah dan pikiran)
Nama lainnya:
Phalguna
Jishnu
Kirti
Shwetawahana
Wibhastu
Wijaya
Partha
Sawyashachi
Dananjaya
Janaka

Ksatria, teguh pendirian, tahan godaan duniawi. Keturunan Bhatara Indra (Dewa Langit, penguasa hujan dan bulan)


SENJATA

Senjata andalannya adalah Busur Gandiwa dan Panah Pasopati

Gandiwa adalah busur sakti pemberian Bhatara Baruna(dewa lautan) bersama dengan tempat anak panah yang isinya tak terbatas, kaya cheat game aja


Pasopatii adalah salah satu senjata paling sakti dalam pewayangan setelah Kunta (milik Karna yang digunakan untuk membunuh Gatotkaca) dan Cakra (milik Kresna/Bhatara Wisnu)


NAKULA


Nakula adalah saudara kembar Sadewa dari Madrim istri Pandu selain Kunti. Keturunan dewa kembar, Bhatara Aswin (Dewa Tabib)

Nakula merujuk pada nama binatang Ichneumon (latin), alias tikus benggala. Kadang Dewa Siwa juga disebut Nakula, tetapi tidak sama

Keahliannya adalah dalam perawatan kuda, selain itu mahir berpedang dan senjata tombak. Orang yang sangat rupawan melebihi Sadewa adiknya

Mempunyai ajian Pranawajati (nama versi Jawa), sehingga tidak akan melupakan apa yg sudah diketahuinya

Nakula mempunyai watak jujur, setia, taat, belas kasih, tahu membalas guna dan dapat menyimpan rahasia, pekerja keras, melayanai kakak-kakaknya, tetapi sangat bangga akan ketampanannya

Sadewa adalah saudara kembar Nakula. Keturunan Dewa Aswin juga. Bila kakaknya sangat tampan, anugerah bagi sadewa adalah sangat pintar terutama dalam astronomi sehingga paham ilmu bintang dan bisa menggunakannya untuk meramal Namun bila memberitahukan ramalannya ke orang lain akan dikutuk terbelah kepalanya

Sangat pandai berpedang dan tombak, ahli perawatan sapi dan seorang tabib handal. Dalam versi India, sadewa lah yg membunuh Sengkuni, paman Kurawa dari pihak ibu yg merupakan mastermind dari direbutnya tahta hastinapura dan diusirnya pandawa dari indraprastha seorang pengadu domba ulung. Dalam versi jawa sengkuni mati ditangan Bima.




SADEWA

Sadewa adalah orang yang sangat rajin dan bijaksana. Yudistira pernah berkata bahwa sadewa merupakan pria yang bijaksana, setara dengan BrihaspatiWrehaspati), guru para dewa



#maap yah kalo masi banyak kekurangan...... :DD
#maap jugak kalo gaada gambarnyaa

0 komentar:

Posting Komentar

 

Mini Diary

kata Pak Sis : Kita gak boleh mencela apa yg suda Tuhan berikan pada kita, arena sejelek apapun itu PASTI berMANFAAT bagi kita :)

My Word :)

If you love someone in bad situation, just love him inside your heart and pray for the happyness of him :)